BAHASA PEMERSATU BANGSA DAN SASTRA MENGUBAH PERILAKU MANUSIA

DENGAN SEPENUH HATI SESARAT HORMAT

SELAMAT DATANG DI BLOG BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

WAHANA EDUKASI, INFORMASI, MEMBUKA CAKRAWALA LEWAT BAHASA DAN SASTRA

SEMOGA KITA BISA LEBIH BERMAKNA

Dasiman Adnan

Kamis, 18 September 2014

Puisi Kehidupan

   Tata Bahasa Kehidupan

 jika lahir disebut awalan
dan mati adalah akhiran
        maka hidup hanyalah sisipan

       Siswandi, 6 Desember 2011


PERAHU KERTAS

perahu kertasku melesat
ke laut lepas menuju pulau impian
terhambat
pohon randu di tapal batas
kekuatanku lepas
perahu kertasku mulai basah
pasrah

melaju perahu kertasku
mengarungi laut biru
bercumbu rindu sutra ungu
berbaur warna pelangi
dalam satu napas
kartini 
setia menemani
nyalakan api 
yang tak kan pernah mati
meski perahu kertasku basah
hancur-lebur bubur-kertas
menyatu air laut

lakhaulawalakuwatailla
billahilaliyiladhim
perahu kertasku menepi
bersandar 
pada ariari kartini
berenang dalam mimpi
dan
peluit kereta api
dentingan gelas kamandaka
terdengar di hotel intan
kuterbangun

berlaksa doa
merajut tali sutra
izinkan perahu kertasku
yang hancur-lebur bubur-kertas
menyatu air laut
penuh harap dibasuh sang mursyid 
terpercik pada jubah putih
memohon ridho kemurahan-Mu
menempati pulau impian
kekal abadi selamanya 
semoga

dasiman, 10 Agustus 2014

Tidak ada komentar:

Posting Komentar